Surat-Kabar, Mamuju | Pasca gempa bumi di Mamuju tanggal 15 Januari 2021 merusak beberapa fasilitas umum maupun fasilitas pribadi baik diwilayah Mamuju maupun di Majene.
Hari ini nampak terlihat Satuan TNI-AD Yonzikon -14 bersama Denpal XIV/2 Parepare Paldam XIV/Hsn melaksanakan pembuatan jembatan acrrow panel di dermaga Fery dikarenakan ujung pangkal jembatan dermaga sudah retak, guna mengurangi kerusakan yg lebih parah, Jumat ( 22/01/2021)
Jembatan acrrow panel ini, adalah bantuan dari Kasad untuk bencana alam gempa bumi di Sulawesi Barat dengan tujuan memulihkan kembali kondisi pasca bencana alam di Sulawesi Barat.

“Personil dari Yonzikon -14 dengan menggunakan Kapal Laut ADRI LI milik Angkatan Darat baru saja tiba, mereka langsung bergerak cepat memasang jembatan acrrow panel untuk menghindari terjadinya korban bagi pengguna jembatan ” ucap, Danyon Zikon 14/Sws Letkol Czi Budi Hartono,SE., MM.,M.Han. (**)
sumber: Pendam XIV Hasanuddin